10 Langkah Menggambar Animasi Dengan Adobe Flash


Menggambar adalah kegiatan yang seru dan banyak manfaatnya, menuangkan ide dan imajinasi, menjadikan sebuah karya yang didokumentasikan bisa berupa file gambar yang bisa ditujukan buat klien, misal penerbit, dan orang atau perusahaan yang membutuhkan gambar. Proses menggambarnya sendiri bisa didokumentasikan menjadi sebuah video baik proses manual dengan pensil dan kertas, atau dengan digital langsung dengan komputer baik membuat kartun atau digital painting atau lukisan digital. Dan dari segi kesehatan, menggambar terbukti menyehatkan karena digunakan untuk terapi kesehatan. Malah, dengan menggambar kamu menjadi eksis, menghibur, dan membuat kejutan buat orang lain. Seabrek manfaat dan segudang usaha atau bekerja kalau kamu memang punya passion dalam menggambar membuat kamu tidak akan pernah mati gaya. Menggambar sebenarnya posesnya sederhana, yang pertama ide yang seru, membuat sketsa, proses yang menarik, dan hasil yang menakjubkan. Gimana kalau membuat gambar kartun yang dianimasikan atau bergerak? Ada sepuluh langkah, mari kita mulai....

Arti Warna dan Bentuk Untuk Editing atau Mendesain


Ngedit atau mendesain pasti behubungan dengan seni, karena perusahaan besar mencari editor video dan desainer grafis tetap karena taste atau rasa dari desain yang dihasilkan oleh editor atau desainer tadi. Jadi bisa dan paham prosesnya tentu kurang, harus banyak latihan berkarya dalam hal editing video atau mendesain grafis. Karena unsur seni rupa tadi berkaitan dengan psikologi yang melihatnya, sehingga desain tadi menggugah rasa, yang akhirnya mengisnpsirasi, dan akhirrnya jatuh cinta dengan karya dan produk desainnya. Dari sekian banyak unsur seni, kita bahas bentuk dan warna dulu yang dikaitkan dengan rancangan desain dan juga cahaya. 

PLUGINS & TEMPLATE, 10 Hal Penting Pada After Effect


Ketika produksi atau shooting sudah selesai dilanjut ke pasca produksi yaitu editing. Berbekal script continuity bisa membagi tugas dengan jumlah para editor atau anggotanya. Maka dibuatlah sequence bersama untuk mempercepat proses editing, proses ini bisa disebut editing offline. Ketika alur dari sequence disetujui sutradara atau klien maka editing offline dilock, kemudian dilanjut ke tahap editing online, editing penyempurnaan, bisa juga disebut post production atau lanjut komposing. Tahap komposing ini biasanya menggunakan Adobe After Effect. Untuk menjadikan hasil animasi atau komposingnya atau mostion grafisnya bagus ada beberapa hal yang perlu diperhatikan. Apa saja kira-kira?

Tips Editing Cepat, Menggunakan Report Atau Script Untuk Video


Ketika produksi film pendek atau video secara tim, selain seru, kalau terorganisir dengan baik dari mulai pra produksi dengan melengkapi sesuai prosedur selain melatih pengoragniasian tim, kerja sesuai prosedur, juga melatih kecepatan dalam bekerja. Wajar akalau pertama melakukannya akan terasa sedikit lama, tapi kalau berkali-kali digunakan saya yakin pembuatan video atau film pendek bisa lebih cepat dibanding spontan dan tidak tertata rapih. Kalau di pra produksi kita membuat skenario, shot list, atau storyboard atau setiap departemen membuat breakdown, maka semua crew seharusnya belajar semua. Di sini peranan sutradara bersama para director (DOP, Art Director, dan Sound Director) untuk menyamakan visi dan semangat semua crewnya diuji dan didiskuiskan bersama. Karena tahap pra produksi adalah tahap penting, tahap brain storming yang dituangkan ke dalam breakdown. Dan ketika produksi dimulai, maka dibutuhkan report, biasanya departemen sutradara membuat script continuity, departemen kamera membuat camera report, dan departemen suara membuat sound report. Kalau untuk pembuatan video bisa menggunakan script coninuity saja, misalnya hanya empat sampai enam crew saja. Tapi lebih lengkap lebih baik untuk fokus kerja yang lebih baik. Bagaimana setelah produksi selesai?

50 Soal PAT Desain Grafis Percetakan

  SOAL PAT SMK TELADAN KERTASEMAYA TAHUN PELAJARAN 2022/2023   Nama Guru                     : Ahmad Zeni, S.Sn Mata Pelajaran    ...